Tempat Wisata di Gunung Salak
Gunung Salak adalah salah satu gunung kebanggaan Jawa Barat yang berdiri megah dengan dua puncaknya, yaitu Puncak Salak I dan Puncak Salak II. Ketinggian Gunung Salak sendiri mencapai 2,211 meter di atas permukaan laut pada Puncak Salak I, serta pada Puncak Salak II ketinggiannya mencapai 2,180 meter di atas permukaan laut.
Gunung Salak adalah sebuah gunung yang luasnya mencakup dua kabupaten sekaligus di Jawa Barat, yakni kabupaten Bogor serta kabupaten Sukabumi. Kawasan hutan yang berada pada Gunung Salak awalnya dikelola penuh oleh Perum Perhutani KPH Bogor, namun sejak tahun 2003 kawasan hutan di Gunung Salak resmi menjadi wilayah perluasan dari Taman Nasional Gunung Halimun dan kini diberi nama menjadi Taman Nasional Gunung Halimun-Salak. Nama pada gunung ini seringkali dikaitkan dengan buah salak, namun ternyata nama Gunung Salak berasal dari sebuah kata bahasa Sansekerta yaitu “Salaka” yang memiliki arti perak.
Dengan ketinggiannya yang mencapai 2,000 mdpl, Gunung Salak sangat cocok untuk dijadikan destinasi wisata khususnya bagi Anda yang pecinta alam. Gunung Salak yang sangat hijau dan subur ditumbuhi oleh hutan ini akan sangat nyaman untuk melakukan aktivitas lintas alam seperti trekking, mendaki gunung, berkemah, atau mengunjungi beberapa atraksi wisata alam yang dimiliki Gunung Salak. Di sini, Anda bisa menjumpai sejumlah air terjun yang memiliki daya tariknya masing-masing. Beberapa air terjun yang dimiliki wisata Gunung Salak di antaranya adalah Curug Cihurang, Curug Ngumpet, Curug Seribu, dan beberapa air terjun lainnya.
Air terjun ini termasuk air terjun pertama yang mungkin akan Anda jumpai saat masuk ke kawasan Gunung Salak. Ketinggian yang dimiliki air terjun ini memang tidak terlalu tinggi, namun Curug Cihurang memiliki kolam air terjun yang tidak terlalu dalam sehingga sangat cocok untuk Anda yang ingin bermain air atau berendam di dalam kolam air terjun.
Curug Ngumpet,wisata gunung salak
Setelah dari Curug Cihurang, Anda dapat menjumpai Curug Ngumpet untuk wisata air terjun selanjutnya. Lokasi air terjun ini tidak begitu jauh jaraknya dari Curug Cihurang. Air terjun ini memiliki ketinggian yang lebih tinggi dari air terjun sebelumnya, namun sayangnya kondisi wisata air terjun yang satu ini kurang terawat.
curug cigamea,wisata gunung salak
Air terjun yang satu ini adalah salah satu air terjun yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan yang pergi ke Gunung Salak. Karena lokasinya yang lebih mudah dijangkau, kondisi air terjunnya sendiri terawat lebih baik sehingga paling dikembangkan dibanding air terjun lainnya di Gunung Salak. Untuk mencapai air terjun ini, Anda harus menempuh perjalanan sepanjang 200 m dari pintu masuk. Tenang saja, di sini tersedia kamar mandi bersih, tempat ibadah serta warung makan.
Curug seribu,wisata gunung salak
Selain Curug Cigamea, Curug Seribu ini juga termasuk salah satu ikon dari wisata Gunung Salak. Salah satu alasannya karena ketinggian air terjun ini yang mencapai 100 m. Selain itu, tersedia juga panorama pemandangan hutan hijau yang melingkupi Curug Seribu ini. Untuk mencapai lokasi, Anda harus menempuh perjalanan yang cukup sulit, namun dijamin sesampainya di sana usaha Anda akan terbayar.
0 Response to "Tempat Wisata di Gunung Salak"
Posting Komentar